Di dalam gigi ada yang
namanya pulpa gigi yang terdiri dari pembuluh darah, jaringan, serta
saraf-saraf yang sensitif. Sakit gigi terjadi ketika pulpa mengalami radang.
Peradangan itu sendiri penyebabnya bermacam-macam, antara lain karena adanya
tumpukan nanah di bagian dasar gigi akibat infeksi bakteri , gigi retak,
penyusutan gusi, kerusakan gigi yang mengakibatkan lubang, rusaknya tambalan,
serta gigi yang terjepit di antara gigi lainnya ketika tumbuh.Mereka yang menderita sakit
gigi biasanya mengalami gejala seperti nyeri di sekitar gigi dan rahang,
pembengkakan, bahkan badan terasa panas dingin
Tingkat keparahan nyeri bisa bervariasi, mulai dari ringan hingga hebat.
Dan menurut pola kemunculannya, nyeri bisa timbul dan hilang secara
berulang-ulang atau terasa terus-menerus.Seringkali penderita
sakit gigi merasakan nyeri atau ngilu yang memburuk pada malam hari atau ketika
mereka makan dan minum, terutama yang terlalu dingin atau panas.
PENYEBAB SAKIT GIGI
1.Kerusakan gigi
Yang paling umun dialami
masyarakat tentang penyebab sakit gigi adalah kerusakan gigi, kerusakan gigi
ini disebabkan oleh beberapa faktor. Bisa karna sering makan permen/yang
manis-manis, minum kopi/teh yang terlalu panas, tak segaja memakan benda keras {misalnya
kerikil yang ada didalam nasi karena kurang bersih dan teliti saat mencuci
beras}.
2. Gigi bertumpuk (muncul gigi baru sedangkan
gigi lama belum copot)
Terhambatnya pertumbuhan
gigi sehingga sehingga tertimpa gigi lain juga salah satu faktor penyebab sakit
gigi. Terkadang gigi baru yang akan tumbuh tidak berada pada posisi
pertumbuhanya yang tepat, sehingga mengakibatkan hal tersebut. Jika hal ini
terjadi segera lakukan pencabutan pada gigi lama tersebut.
3. Gigi miring
Tidak selayaknya manusia
jika disuruh makan pasti akan makan, tetapi beda dengan gigi yg tidak dapat
kita suruh untuk tumbuh sebagaimana mestinya. Salah satunya gigi yang tumbuh
dengan posisi miring, karena gigi tersebut dapat menancap gusi disekitarnya dan
mengakibatkan sakit. Untuk masalah ini, segera lakukan pencabutan sebelum gigi
tersebut semakin tumbuh
OBAT SAKIT GIGI ALAMI
1. Garam
garam, caranya adalah dengan mencampurkan 1 sendok makan garam ke dalam segelas air. Aduk sampai larut. Kemudian berkumurlah selama 30 detik. Ulangi hingga beberapa kali.
2. Jahe
Menurut hasil penelitian yang dilakukan oleh California State University,
selain menghangatkan tubuh ternyata jahe juga mampu membantu menenangkan rasa
sakit yang terkait dengan sakit gigi.Adapun cara mengobati sakit gigi
menggunakan jahe, yaitu: jahe yang memiliki ukuran sedang dibersihkan lalu
dipotong menjadi beberapa bagian. Kemudian anda langsung taruh di gigi yang
terasa sakit. Jika mau, anda juga bisa menggigit dan mengunyah jahe tersebut
secara perlahan. Jangan lupa untuk segera kumur-kumur setelah itu.
3. Bawang putih
Walau bawang putih bisa menyebabkan bau mulut, ternyata bawang putih bisa
memberikan double kebaikan, untuk gigi. Selain bisa untuk mengatasi sakit gigi,
bawang putih juga membunuh kuman.Bawang putih bisa kita jadikan sebagai obat
pereda sakit gigi dengan cara mengunyah beberapa siung bawang putih selama 3
menit untuk menghancurkan bakteri dalam mulut dan membuat nyeri sakit gigi
menghilang.
0 comments:
Post a Comment